PENDIDIKAN

ITS Luncurkan Mobil Hemat Energi Terbaru, Siap Juarai KMHE 2024

Surabaya – Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) kembali menunjukkan inovasinya di bidang teknologi otomotif dengan meluncurkan mobil hemat energi terbaru mereka. Mobil ini di harapkan dapat membawa ITS meraih juara di Kontes Mobil Hemat Energi (KMHE) 2024 yang akan datang.

Mobil terbaru yang di beri nama Nogogeni VII dan IX Evo ini merupakan hasil kerja keras tim mahasiswa ITS yang tergabung dalam Tim Nogogeni yang resmi di luncurkan di Gedung Research Center ITS, Jumat (27/9/2024). di rancang dengan teknologi canggih dan material ringan untuk mencapai efisiensi bahan bakar yang optimal. Dalam uji coba internal, Nogogeni VII dan IX Evo berhasil menunjukkan performa yang mengesankan dengan konsumsi bahan bakar yang sangat rendah.

General Manager Tim Nogogeni ITS Amirul Annas menjelaskan, mobil Nogogeni VII dan Nogogeni IX Evo yang akan turun di kategori urban motor listrik dan urban etanol tersebut memiliki keunggulan dalam peningkatan efisiensi kendaraan di bandingkan generasi sebelumnya.

Peningkatan efisiensi tersebut, terletak pada bahan bakar yakni Nogogeni VII yang berbahan bakar etanol mampu mencapai efisiensi sebesar 375 km/L dan Nogogeni IX Evo sebesar 200 km/kWh.

Selanjutnya, Mewakili Rektor ITS, Wakil Rektor I Bidang Akademik dan Kemahasiswaan ITS Prof Nurul Widiastuti menyampaikan apresiasinya atas kerja keras dan inovasi yang di lahirkan para mahasiswa ITS ini.

Dengan semangat inovasi dan dukungan penuh dari seluruh civitas akademika, ITS siap menghadapi tantangan di KMHE 2024.

Nur Abidah

Recent Posts

Rapat Koordinasi Dan Konsulidasi Internal SWI Madiun Untuk Sikapi Anjloknya Dana Transfer Pusat

MADIUN, Jatim.News -- SWI (Sindikat Wartawan Indonesia) wilayah Madiun mengadakan rapat koordinasi dan konsolidasi internal…

10 jam ago

Perhutani KPH Jombang Bersama KJPP Laksanakan Survey Aset Biologis

JOMBANG, Jatim.News -- Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Jombang menerima kunjungan Tim Penilaian Aset dari…

23 jam ago

Kapolres Madiun Salurkan Bantuan Sosial Untuk Warga Lansia Desa Bolo

MADIUN, Jatim.News– Kapolres Madiun AKBP Kemas Indra Natanegara, S.H., S.I.K., M.Si., bersama Pejabat Utama (PJU)…

23 jam ago

Perhutani Nganjuk Hadiri Kenal Pamit Kapolres

NGANJUK, Jatim.News -- Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Nganjuk menghadiri acara Kenal Pamit Kapolres Nganjuk…

1 hari ago

Menjemput Demokrasi Khas Indonesia dalam Kedaulatan dan Etika Kekuasaan

OPINI, Jatim.News -- Perdebatan tentang penataan ulang mekanisme pemilihan kepala daerah, apakah tetap melalui pemilihan…

4 hari ago

Perhutani bersama Dinas Porabudpar Nganjuk lakukan Monitoring Dan Evaluasi Kerjasama Wisata

NGANJUK, Jatim.News -- Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Nganjuk bersama Dinas Kepemudaan, Olah Raga, Kebudayaan dan…

4 hari ago