Calon Gubernur Jawa Timur nomor urut 1 Luluk Nur Hamidah, saat dialog di Surabaya, beberapa waktu lalu. ANTARA/HO-Tim Pemenangan Luluk-Lukman
Surabaya – Calon Gubernur Jawa Timur nomor urut 1, Luluk Nur Hamidah, menyatakan keyakinan dan kesiapan penuh menjelang debat perdana Pilkada Jawa Timur 2024 yang akan tergelar pada 18 Oktober 2024 di Grha Unesa, Surabaya. Luluk menegaskan bahwa dirinya telah mempelajari semua materi debat dan siap menyampaikan program-program unggulannya dengan lancar.
Luluk mengungkapkan bahwa persiapan debat di lakukan dengan cara yang santai namun serius. “Persoalan debat, kita mengalir saja. Semua materi sudah saya pelajari dan kuasai, tinggal review ulang saja,” ujarnya. Ia juga menekankan pentingnya debat sebagai medium untuk berdialog secara bermartabat dan memberikan edukasi politik kepada masyarakat.
Selain mempersiapkan materi debat, Luluk juga melakukan ziarah ke makam KH Utsman Al Ishaq dan bertemu dengan beberapa akademisi untuk mendapatkan masukan yang relevan dengan tema debat. “Persiapan ya ziarah ke makam KH Utsman Al Ishaq, murid mbah Hasyim Asyari dan Kiai Romly, serta bertemu dengan beberapa profesor untuk dapat insight tentang Jawa Timur,” jelasnya.
Selanjutnya, Debat perdana Pilgub Jatim 2024 akan mengusung subtema pendidikan, kesehatan, kependudukan, dan pangan. Luluk berharap debat ini dapat menjadi suguhan politik yang berkualitas dan bermakna bagi masyarakat. “Semoga acara tersebut menjadi suguhan yang berkualitas dan sangat bermakna,” ucapnya.
(abi)
OPINI, Jatim.News -- Perdebatan tentang penataan ulang mekanisme pemilihan kepala daerah, apakah tetap melalui pemilihan…
NGANJUK, Jatim.News -- Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Nganjuk bersama Dinas Kepemudaan, Olah Raga, Kebudayaan dan…
NGANJUK, Jatim.News -- Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Nganjuk resmi menutup dan melepas Magang Mandiri…
NGANJUK, Jatim.News -- Perhutani KPH (Kesatuan Pemangkuan Hutan) Nganjuk berpartisipasi dalam acara konsultasi publik rancangan…
MADIUN, Jatim.News -- Polres Madiun melaksanakan kegiatan upacara pengukuhan dan serah terima jabatan (sertijab) sejumlah…
JOMBANG, Jatim.News -- Dalam rangka hari jadi Sekar ke-21, 11 Januari 2026, DPD Sekar (Serikat…