PERISTIWA

Kasus Penemuan Mayat di Wonosari Lumajang: Identitas Korban Mulai Terungkap

Lumajang – Identitas jenazah yang di temukan di tengah sawah Desa Wonosari, Kecamatan Tekung, Kabupaten Lumajang, akhirnya terungkap. Korban bernama Abdul Karim, seorang juru kunci makam dari Desa Sarimulyo, Kecamatan Jombang, Kabupaten Jember. Identitas korban terungkap berkat tato di lengan kirinya yang masih utuh meskipun kondisi tubuh lainnya sudah rusak.

Jenasah korban pun sudah di pulangkan ke rumah duka di Dusun Sari Agung, Desa Sarimulyo, Kecamatan Jombang, Kabupaten Jember untuk di kebumikan. Kasat Reskrim Polres Lumajang, AKP Pras Adinata S.Tr.K, SIK, ketika di konfirmasi menyampaikan jika mayat korban sudah di ambil keluarganya hari ini. “Amarhum usianya sekitar 70 tahun,” jelasnya.

Mayat korban juga telah dilakukan proses autopsi petugas kesehatan tadi pagi. Meski begitu, penyebab kematian korban belum di ketahui. selama ini korban berprofesi sebagai penjaga makam di daerahnya.

Junaedi, anak korban, mengungkapkan bahwa ayahnya telah hilang selama 30 hari sejak 9 Desember 2024. Abdul Karim di duga kehilangan arah saat hendak pulang karena kondisi pikun yang dia alami. Sebelum di temukan, keluarga sempat mencari korban hingga ke desa sebelah namun tidak berhasil.

Penemuan jenazah Abdul Karim bermula dari video viral di media sosial yang menunjukkan mayat tanpa identitas di tengah sawah. Keluarga yang melihat video tersebut segera menuju RSUD dr. Haryoto untuk memastikan identitas jenazah. Hasil otopsi sementara menunjukkan tidak ada bekas luka akibat kekerasan pada tubuh korban, sehingga kasus ini resmi di tutup oleh pihak kepolisian.

(abi)

Nur Abidah

Recent Posts

Menjemput Demokrasi Khas Indonesia dalam Kedaulatan dan Etika Kekuasaan

OPINI, Jatim.News -- Perdebatan tentang penataan ulang mekanisme pemilihan kepala daerah, apakah tetap melalui pemilihan…

1 hari ago

Perhutani bersama Dinas Porabudpar Nganjuk lakukan Monitoring Dan Evaluasi Kerjasama Wisata

NGANJUK, Jatim.News -- Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Nganjuk bersama Dinas Kepemudaan, Olah Raga, Kebudayaan dan…

1 hari ago

Mahasiswa Magang Mandiri Teknik Lingkungan Unair Surabaya Oleh Perhutani Nganjuk

NGANJUK, Jatim.News -- Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Nganjuk resmi menutup dan melepas Magang Mandiri…

1 hari ago

Perhutani Hadiri Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal RKPD 2027 Kabupaten Nganjuk

NGANJUK, Jatim.News -- Perhutani KPH (Kesatuan Pemangkuan Hutan) Nganjuk berpartisipasi dalam acara konsultasi publik rancangan…

1 hari ago

Rotasi Jabatan, Polres Madiun Kukuhkan Kabag Ops dan Sertijab Pejabat Jajaran

MADIUN, Jatim.News -- Polres Madiun melaksanakan kegiatan upacara pengukuhan dan serah terima jabatan (sertijab) sejumlah…

5 hari ago

Perhutani Jombang Peringati Harlah Sekar Ke 21 Untuk Esitensi Hutan Jawa dan Madura

JOMBANG, Jatim.News -- Dalam rangka hari jadi Sekar ke-21, 11 Januari 2026, DPD Sekar (Serikat…

6 hari ago