PERISTIWA

Tragedi di Tulungagung: Kios Laundry Terbakar Saat Penggantian Tabung LPG

Tulungagung , Jatim.News– Kebakaran hebat melanda sebuah kios laundry di Tulungagung Jawa Timur pada Rabu, 14 Agustus 2024, ketika seorang karyawan tengah mengganti tabung LPG untuk mesin pengering. Api dengan cepat membesar, menghanguskan seluruh bangunan dan menyebabkan kerugian materiil yang cukup besar.

Menurut saksi mata, kejadian bermula ketika karyawan laundry tersebut mencoba mengganti tabung LPG yang habis dengan yang baru. Namun, tiba – tiba terdengar suara desis dari sambungan selang, diikuti oleh percikan api yang langsung menyambar gas yang keluar.

“Begitu api muncul, karyawan itu langsung berlari keluar sambil berteriak minta tolong,” ujar salah satu warga yang berada di lokasi kejadian.

Warga sekitar segera berusaha memadamkan api dengan alat seadanya, namun api terus membesar karena di dalam kios terdapat bahan-bahan mudah terbakar seperti pakaian dan deterjen. Tak lama kemudian, beberapa unit pemadam kebakaran tiba di lokasi untuk mengendalikan situasi. Butuh waktu hampir satu jam bagi petugas pemadam kebakaran untuk memadamkan api sepenuhnya.

“Semua di dalam hangus terbakar, termasuk enam mesin cuci, empat mesin pengering, pakaian, dan perabot lainnya,” pungkasnya.

Seorang karyawan mengalami luka bakar ringan dan sudah ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan. Sementara itu, seluruh bangunan kios beserta isinya ludes terbakar, menyebabkan pemilik kios mengalami kerugian yang mencapai puluhan juta rupiah.

(abi)

Nur Abidah

Recent Posts

Menjemput Demokrasi Khas Indonesia dalam Kedaulatan dan Etika Kekuasaan

OPINI, Jatim.News -- Perdebatan tentang penataan ulang mekanisme pemilihan kepala daerah, apakah tetap melalui pemilihan…

2 hari ago

Perhutani bersama Dinas Porabudpar Nganjuk lakukan Monitoring Dan Evaluasi Kerjasama Wisata

NGANJUK, Jatim.News -- Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Nganjuk bersama Dinas Kepemudaan, Olah Raga, Kebudayaan dan…

2 hari ago

Mahasiswa Magang Mandiri Teknik Lingkungan Unair Surabaya Oleh Perhutani Nganjuk

NGANJUK, Jatim.News -- Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Nganjuk resmi menutup dan melepas Magang Mandiri…

2 hari ago

Perhutani Hadiri Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal RKPD 2027 Kabupaten Nganjuk

NGANJUK, Jatim.News -- Perhutani KPH (Kesatuan Pemangkuan Hutan) Nganjuk berpartisipasi dalam acara konsultasi publik rancangan…

2 hari ago

Rotasi Jabatan, Polres Madiun Kukuhkan Kabag Ops dan Sertijab Pejabat Jajaran

MADIUN, Jatim.News -- Polres Madiun melaksanakan kegiatan upacara pengukuhan dan serah terima jabatan (sertijab) sejumlah…

5 hari ago

Perhutani Jombang Peringati Harlah Sekar Ke 21 Untuk Esitensi Hutan Jawa dan Madura

JOMBANG, Jatim.News -- Dalam rangka hari jadi Sekar ke-21, 11 Januari 2026, DPD Sekar (Serikat…

6 hari ago