Perhutani dan Polres Jombang Salurkan Bantuan Bubit Jagung Kepada LMDH

perhutani jombang
Kepala KPH Jombang Kelik Djatmiko bersama Kapolres Jombang AKBP Ardi Kurniawan saat menanam jagung. (istimew)

JOMBANG, Jatim.News — Perhutani (Kesatuan Pemangkuan Hutan) KPH Jombang sinergi bersama Polres Jombang bagikan bibit jagung kepala Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) dalam upaya mendukung swasembada pangan nasional, Selasa (18/3/2025).

Pembagian dilakukan pada Petak 151a-1 RPH Tingan, BKPH Ploso Timur, Adminiftratif Desa Sumberaji Kecamatan Kabuh, Jombang dalam menyongsong masa tanam ke dua ini. Bibit jagung diserahkan langsung oleh Kapolres sekitar 400 kg.

Kepala KPH Jombang, Kelik Djatmiko menyampaikan, terima masih atas hadirnya polres untuk membantu benih jagung kepada LMDH dan mengawal suksesnya tanaman jagung yang dilakukan oleh LMDH secara tumpangsari di kawasan hutan.

Bacaan Lainnya

“Kegiatan ini diharapkan selalu dapat memberikan manfaat dan kemaslahatan bersama bagi masyarakat dan lingkungan, dengan tetap mengedepankan proses fungsi Kelestarian hutan tetap berjalan,” terang Kepala Perhutani KPH Jombang

Sementara itu,Kapolres Jombang AKBP Ardi Kurniawan S.H., S.I.K., CPHR menyucapkan terimakasih dan apresiasinya atas sinergi Perhutani KPH Jombang dalam mendukung program Ketahanan Pangan Nasional.

“Dan para pesanggem turut menjaga tegakan tidak merusaknya. Karena hutan sangat begitu banyak memberikan manfaat bagi perekonomian masyarakat sekitar, di berbagai kegiatan usaha dan hasil panen jagung dari masyarakat akan ditampung oleh Bulog,” ungkapnya.

Hadir dalam kegiatan Forkopimcam Kabuh, Dinas Pertanian, PPL, ketua LMDH Sumber Makmur Alaska, beserta pengurus dan anggota, bibit jagung diserahkan langsung oleh Kapolres Jombang sekitar 400 kg ke ketua LMDH Sumber Makmur.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *